Tes PSIKOMETRI Online / Offline



Advertisement

Download Contoh Soal Tes PSIKOMETRI Online / Offline Gratis 


Download Contoh Soal Tes PSIKOMETRI Online / Offline Gratis - Dalam melakukan proses rekrutmen pegawai / tenaga kerja baru / karyawan, Sekarang ini banyak perusahaan yang menggunakan Tes Psikometri. Tes Psikometri sudah menjadi bagian yang sudah menjadi satu kesatuan dan tidak bisa terpisahkan dari proses seleksi dan promosi di banyak perusahaan besar di negara-negara maju. Apakah sebelumnya Anda belum pernah mendengar istilah tes psikometri ? Apa Pengertian dari Tes Psikometri itu ? Apakah bedanya / perbedaan dengan psikotes atau tes psikologis ? Nah, bagi anda yang baru mengenal silahkan simak Informasi Mengenai Tes Psikometri Berikut ini sebelum anda Download dan Mempelajari soal - soalnya.

Download Contoh Soal Tes PSIKOMETRI Online / Offline Gratis


Pengertian Tes Psikometri ( Sejarah Perkembangan Tes Psikometri )

Tes Psikometri ( Psychometric Tests ) bertujuan untuk mengukur aspek-aspek dari kemampuan kepribadian atau mental Anda ( mental or personality ). Perkembangan Tes ini dimulai sejak awal abad 20 dan dikembangkan pertama kali dalam dunia psikologi pendidikan. Seiring berjalannya waktu, tes psikometri ini menjadi bagian integral dari proses seleksi dan rekrutmen di organisasi.

Aspek Penilaian Tes Psikometri

Dalam tes psikometri Ada banyak aspek yang bisa dinilai diantaranya, inteligensi, aptitude, kepribadian, kompetensi, termasuk juga bagaimana Anda mengatasi stress, Bagaimana Anda bekerja dengan orang lain, dan apakah Anda dapat memenuhi kriteria intelektual yang dibutuhkan oleh perusahaan yang semuanya menjadi informasi berharga bagi setiap perusahaan untuk mengambil keputusan apakah Anda tepat dan layak untuk diterima bekerja di perusahaan mereka.

Pengguna tes psikometri mencapai lebih dari 75% dari perusahaan yang terdaftar pada Times Top 100 di UK dan lebih dari 80% perusahaan yang terdaftar dalam Fortune 500 USA.

Apakah perbedaan Tes Psikometri dengan Tes Psikotes? 

Secara garis besar, Bedanya ada pada pengguna alat tersebut. Psikotes biasanya digunakan dan diadministrasikan oleh biro psikologi yang memberikan jasa asesmen psikologis untuk merekrut calon karyawan / pegawai baru. Sedangkan para pengguna tes psikometri adalah perusahaan-perusahaan yang telah mendisain dan mengembangkan alat tersebut sesuai kebutuhan mereka. 

Contoh Penggunaan Tes Psikometri dan Psikotes

Contohnya, jika pada biro psikologi, maka kepribadian yang dinilai adalah kepribadian kita secara umum. Sedangkan pada tes psikometri, yang dinilai adalah "apakah kepribadian kita FIT dengan budaya perusahaan yang memakai tes psikometri tersebut".

Dengan demikian, dengan menggunakan Tes Psikometri, perusahaan tentunya lebih yakin dalam menemukan calon-calon terbaik untuk perusahaan mereka karena diTes / diUji dengan menggunakan alat ukur yang sesuai kebutuhan mereka. Apakah anda sudah memahami Tes Psikometri ? Semoga Informasi ini bermanfaat bagi anda yang akan mengikuti Tes Psikometri.

Untuk File Aplikasi Contoh Soal Tes Psikometri Silahkan Tunggu Update Berikutnya. Soal masih dalam tahap pembuatan.


Semoga Artikel berjudul Download Contoh Soal Tes PSIKOMETRI Online / Offline Gratis ini bermanfaat bagi kita semua. Semangat menuju Indonesia siap Pasar Bebas Asean 2015 / Masyarakat Ekonomi Asean 2015
Protected by Copyscape Duplicate Content Detection Software